Untuk memudahkan anda dalam mengetahui kerusakan atau permasalahan AC Gree anda dengan mudah.

Kode Error Pada AC Gree

Dengan harga yang termasuk murah membuat AC Gree menjadi pilihan terbaik untuk anda. Fitur yang ada pada merek AC Gree merupakan salah satu dasar mengapa harus memilih AC ini. Dengan begitu banyaknya orang yang telah memakai AC ini, maka kami mencoba memberikan arti kode error ini sebagai berikut.

Kode kesalahan ac gree Standar

AC Gree memiliki fitur dalam menganalisa keadaan unit apabila terjadi masalah pada unit milik anda.

Fitur fitu untuk AC standard baik itu kode error ac Split, kode error ac gree cassette kode error ac standing gree adalah:

  • U8> Malfungsi sinyal zero- crossing pada unit indoor
  • H6> kode error ac gree h6: Tidak ada reaksi/respon dari Fan motor Indoor
  • H3> kompressor tidak bekerja sama sekali sementara Fan motor Indoor tetap beroperasi
  • E8> Mode Cool: kompresor berhenti beroperasi sementara motor kipas indoor tetap beroperasi
  • E5> Mode Heat: seluruh sistem berhenti beroperasi
  • E1 > Perlindungan terhadap tekanan refrigeran tinggi dalam sistem
  • F2> Sensor temperatur evaporator terlepas/ terjadi hubungan arus pendek
  • F1> Sensor ambien temperatur IDU terlepas/ terjadi hubungan arus pendek
  • F0> Perlindungan terhadap kekurangan refrigerant, proteksi pemutusan refrigerant
  • C5> Kesalahan pada tutup Jumper

Kesalahan AC Gree Tipe Inverter

Kode error untuk AC Inverter untuk seluruh type unit Gree, baik itu kode error Ac Split ataupun kode error ac gree cassette, kode error ac standing gree dan lainya adalah sebagai berikut:

  • FO> Mode pemulihan refrigeran
  • H6> Tidak ada reaksi/respon dari Fan motor Indoor
  • F2> Sensor temperatur evaporator terlepas/ terjadi hubungan arus pendek
  • F1> Sensor ambien temperatur IDU terlepas/ terjadi hubungan arus pendek
  • E6> Permasalahan komunikasi antara Indoor Unit (IDU) dan Outdoor Unit (ODU)
  • C5> Kesalahan pada tutup Jumper
  • F3> Sensor suhu lingkungan outdoor terlepas/ terjadi hubungan arus pendek
  • F4> Sensor suhu kondensor outdoor terlepas/terjadi hubungan arus pendek
  • P7> Malfungsi sirkuit pada sensor suhu modul
  • H3> Perlindungan kelebihan beban pada kompressor
  • E4> Perlindungan terhadap temperatur tinggi keluaran kompressor
  • E8> Perlindungan pencegahan suhu tinggi
  • H5> Perlindungan IPM
  • E5> Perlindungan terhadap kelebihan Arus Listrik
  • P8> Perlindungan overheating modul
  • E2> Perlindungan anti-freezing evaporator
  • L9> Perlindungan power tinggi
  • U2> Perlindungan kehilangan fasa pada kompresor
  • HC> Perlindungan PFC
  • PH> Voltase bus DC terlalu tinggi
  • PL> Voltase bus DC terlalu rendah
  • F0> Perlindungan terhadap kekurangan refrigerant, proteksi pemutusan refrigerant
  • E7> Keseluruhan IDU berhenti beroperasi
  • LP> Indoor dan Outdoor tidak sesuai satu dengan yang lainnya

Mall Fungsi pada AC Gree

  • EE> Malfungsi pada EEPROM
  • U8> Malfungsi sinyal zero-crossing pada unit indoor
  • U7> 4-way valve tidak normal
  • LA> Mode Heat: seluruh sistem berhenti beroperasi
  • L3> Mode Cool/Dry : keseluruhan unit berhenti beroperasi kecuali Fan Motor IDU
  • A2> Kesalahan pelekatan relay pemanas refrigerant outdoor
  • A3> Kesalahan pada pemanas refrigerant outdoor
  • E3> Perlindungan terhadap tekanan rendah refrigerant
  • E1> Perlindungan terhadap tekanan tinggi refrigerant pada system
  • U5> Malfungsi deteksi arus pada unit
  • U3> Malfungsi voltase DC bus menurun
  • PU> Malfungsi charging kapasitor
  • P0> Pendinginan & pemanasan minimal ( kode uji kapasitas )
  • P1> Nominal pendingin & pemanasan ( kode uji kapasitas )
  • P2> Pendingin & pemanasan maksimal ( kode uji kapasitas )
  • U1> Malfungsi pada sirkuit deteksi fase arus
  • H7> Desinkronisasi kompresor
  • HE> Perlindungan demagnetisasi kompresor
  • P3> Pendingin & pemanasan sedang ( kode uji kapasitas )
  • LC> Gagal start-up
  • P5> Perlindungan kelebihan fasa arus pada kompresor
  • A4> Kesalahan sensor suhu pemanas refrigerant
  • A5> Keslahan sensor suhu dalam pipa kondensor
  • F7> Oli kembali

kode error ac gree bahasa indonesia

Ini aslinya adalah kode error Gree bahasa China, dan kami coba untuk terjemahkan ke bahasa Indonesia sehingga memudahkan anda semua lebih mudah memahaminya.

Demikian ulasan ini kami sampaikan, sehingga apabila AC Gree anda masih dalam status garansi, dan apabila ada tampil kode error pada unit inddor, maka kami sarankan segeralah hubungi teknisi Gree atau dapat menghubungi Call center yang ada pada kartu garansi anda, bisa juga menghubungi kami melalui Whatsapp 081319081374. Kami akan bantu anda dengan senang hati.

 

Service             Cuci AC               Harga                Home 

Buka Whatsapp
Butuh Bantuan?
Care
Hallo!
Apa yang bisa kami bantu kak?